Pages

November 20, 2010

Catatan Pinggir 1

Judul         » Catatan Pinggir 1
Penulis      » Goenawan Mohamad
Genre        » Non-Fiction, Essai
Penerbit   » Grafiti Pers
Tahun       » 2006 (Cetakan VI) ; Cetakan I 1982
Halaman  » 612
Kita tak jadi bijaksana, bersih hati dan bahagia karena membaca buku petunjuk yang judulnya bermula dengan "How to"...Kita harus terjun kadang hanyut, kadang berenang dalam pengalaman. Kita harus berada dalam perbuatan, dalam merenung dan merasakan dalam laku. Ujian dan hasil ditentukan di sana .. 
Itulah sepenggal kalimat penjelasan dari Catatan Pinggir tanggal 16 Oktober 1976 yang berjudul "ngelmu iku, ...". Lebih lengkapnya judul tersebut ialah "ngelmu iku, kalakone kanti laku".

Pemaparan diatas hanyalah secuil dari dari buku Catatan Pinggir 1 yang merupakan kumpulan tulisan kolom "Catatan Pinggir" yang dimuat pada Majalah Tempo, lebih tepatnya untuk Caping 1 (Catatan Pinggir 1) ialah rangkuman dari edisi 13 Maret 1976-12 September 1981 dengan 283 nomor. Buku ini terbagi menjadi 21 tema. Pemilahan tema-tema tersebut dicantumkan sepenuhnya dengan maksud mempermudah pembacaan. Ia bukan klasifikasi dalam artian yang ketat.

Sifat renungan yang justru hendak mencari pemahaman yang utuh tentang banyak peristiwa, oleh karena itu menggunakan pemilahan tema-tema. Meskipun Caping 1 telah terbit lama sekali namun bukan berarti isi buku ini ketinggalan zaman :D. Tulisan-tulisan GM (Goenawan Mohamad) seakan mampu mengena dan tetap dapat menjadi bahan refleksi bagi diri kita, dan alangkah lebih baiknya bagi negara kita tercinta Republik Indonesia.

GM, jika boleh saya mengatakan, seperti kamus berjalan, wawasan dan pemahamannya tentang segala hal cukup dalam. Hal itu terbukti dalam tulisan-tulisannya yang tidak melulu tentang politik, filsafat, ekonomi, melainkan juga sampai budaya dalam & luar negeri. olahraga, entertainment, makanan & minuman. dan lain sebagainya.

Rate 4 ½ Stars From 5

No comments: